tribratanews.polresaru.com- Virus Corona atau biasa disebut dengan Covid-19 telah menjadi pandemi di seluruh Negara. Di Indonesia khususnya di Kabupaten Kepulauan Aru  Provinsi Maluku masyarakat sangat merasa resah dengan adanya Virus Corona (Covid-19). Polres Kepulauan Aru Polda Maluku tak henti-hentinya memberikan pelayan serta pencegahan yang dapat membantu masyarakat untuk mengurangi keresahan tentang adanya Covid-19 ini.

Senin/06/04/2020, Setelah pelaksanaan Apel pagi Kapolres Kepulauan Aru (AKBP EKO BUDIARTO, S.I.K)  membagikan masker kepada personil Polres Kepulauan Aru maupun Polsek jajaran.  Pembagian masker kepada personil ini bertujuan untuk memberikan contoh kepada masyarakat, tidak hanya memberikan himbauan kepada masyarakat, Polri juga harus memberikan contoh yang baik dan benar tentang tata cara pencegahan Covid-19, Ujar Kapolres Kepulauan Aru.

Akbp Eko Buadiarto, S.I.K juga menjelaskan bahwa selain menggunakan alat pelindung diri, personil juga harus menerapkan pola hidup sehat dan selalu menjaga kebersihan diri dan lingkungan, baik dirumah maupun di tempat kerja atau kantor. Polri harus menjadi pelopor tata cara pencegahan penularan Covid-19 kepada masyarakat.