https://tribratanews.polresaru.com- Satuan Sabhara Polres Kepulauan Aru melaksanakan patroli dialogis dalam rangka menciptakan kamtibmas yang aman dan kondsusif dalam perayaan malam Paskah di wilayah Hukum Polres Kepulauan Aru, Sabtu (16/04/2022) pukul 22.00 WIT.
Satuan Sabhara melakukan patroli dialogis ini di pimpin langsung Aipda Fadjrin pada seputaran Kota Dobo. Dimana pada perayaan Malam Paskah aktifitas masyarakat meningkat maupun jemaat melaksanakan ibadah.
Mencegah adanya gangguan kamtibmas pada perayaan Paskah, Satuan Sabhara Polres Kepulauan Aru melakukan patroli dialogis agar pelaksanaan perayaan Paskah di wilayah Hukum Polres Kepulauan Aru dapat berjalan dengan aman dan damai.