https://tribratanews.polresaru.com- Satuan Polair Polres Kepulauan Aru melakukan patroli dialogis gabungan dengan TNI AL Lanal Aru dan BPBD Kabupaten Kepulauan Aru pada seputaran Pelabuhan Yos Sudarso Dobo dan Dermaga Rakyat Dobo dalam menciptakan harkamtibmas yang aman dan kondusif, Minggu (01/05/22).
Kegiatan patroli dialogis yang dilaksanakan ini yaitu memberikan himbauan kamtibmas serta memberikan himbauan keselamatan baik kepada para penumpang maupun Nahkoda dan ABK kapal hendak mau mudik ke kampung dimana saat ini cuaca yang ektrim angin kencang diserta hujan dan gelombang yang cukup tinggi.
Utamakan keselmatan saat berlayar dan sediakan alat keselamatan berupa pelampung dan alat keselamatan lainnya, ujar Bripka Baulenge. Selain memberikan himbauan juga dilakukan pembagian masker kepada masyarakat yang kedapatan tidak menggunakan masker. Dimana saat ini angka penularan Covid-19 di Kabupaten Kepulauan Aru semakin meningkat.
Personil gabungan ini mengajak seluruh warga Masyarakat Dobo untuk selalu mematuhi protokol kesehatan agar kita semua dapat terhindar dari penularan Covid-19, tegasnya.