tribratanews.polresaru.com- Selasa/24/03/2020 pukul 10.00 WIT Polres Kepulauan Aru Polda Maluku khususnya Satuan Binmas Polres Kepulauan Aru bersama-sama Dinas Kesehatan Kabupaten Kepulauan Aru dan Puskesmas Siwalima tak henti-hentinya melakukan pencegahan penularan Virus Corona (Covid-19) nagar tidak masuk ke Kabupaten Kepulauan Aru.
Bertempat di Bandara Rar Gwamar Dobo, Kapolres Kepulauan Aru (AKBP EKO BUDIARTO, S.I.K ) meninjau langsung pemeriksaan penumpamng yang dilakukan oleh Satuan Binmas Polres Kepulauan Aru bersama-sama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Kepulauan Aru dan Puskesmas Siwalima Dobo melaksanakan pemeriksaan dan himbauan kepada penumpang turun dari pesawat Wing Air rute Ambo-Tual-Dobo. Pemeriksaan ini dilakukan dengan para penumpang secara bergiliran satu persatu diperiksa dengan mengecek suhu badan penumpang, setelah diperiksa kemudian diberikan himbauan serta pendataan oleh Satuan Binmas Polres Kepulauan Aru
Jumlah penumpang sebanyak 33 (tiga puluh tiga) orang dengan perincian penumpang laki-laki sebanyak 12 (dua belas) orang, penumpang perempuan sebanyak 22 (dua puluh dua) orang dan anak-anak tidak ada. Dari hasil pemeriksaan tersebut tidak ditemukannya penumpang yang terjangkit Covid-19. Hal ini akan terus dilaksanakan untuk mencegah penularan Covid-19 di Kabupaten Kepulauan Aru.