Kamis/30/07/2020 sekitar pukul 21.00 Wit Kapolres Kepulauan Aru AKBP Eko Budiarto, S.I.K bersama Pejabat Utama Polres Kepulauan Aru melaksanakan pengecakan dalam memantau situasi kamtibmas di Mesjid-Mesjid yang ada di Kabupaten Kepulauan Aru.
Kunjungan yang dilaksanakan oleh Kapolres Kepulauan Aru ke Mejsid ini dalam rangka mengecek kamtibmas menjelang perayaan Hari Raya Idul Adha 1441 H di Kabupaten Kepulauan Aru.
Kapolres Kepulauan Aru juga menyempatkan diri untuk menanyakan perkembangan kamtibmas kepada masing-masing pengurus mesjid serta koordinasi menyangkut malam takbiran agar di tiadakan. Dimana selain menjaga kamtibmas agar tetap kondusif juga saat ini merupakan pandemi Covid-19.
Kapolres Kepulauan Aru mengajak seluruh masyarakat yang ada di Kabupaten Kepulauan Aru untuk bersama-sama menjaga kamtibmas agar tetap kondusif serta saling menghargai kerukunan antar umat beragama dalam menyambut perayaan Hari Raya Idul Adha di Kabupaten Kepulauan Aru.