Kamis/30/04/2020 pukul 10:00 wit. Polda Maluku, Polres Kepulauan Aru Satuan Sabhara melaksanakan patroli dialogis di seputaran pasar jargaria  dalam situasi pandemi covid-19. patroli dialogis ini dilaksanakan untuk mencegah gangguan kamtibmas serta menciptakan situasi  kondisi yang aman.

Pelaksanaan Patroli dialogis ini dipimpin oleh Kanit patroli sat sabhara Bripka Frans Goin. Patroli dialogis yang dilaksanakan oleh Satuan Sabhara Polres Kepulauan Aru sekaligus membubarkan warga yang berkumpul dan memberikan himbauan tentang pencegahan penularan Covid-19.  Selain memberikan himbauan, juga dilaksanakan pengaturan arus lalu lintas pada daerah rawan macet. Selama kegiatan patroli ini berlangsung tidak adanya gangguan kamtibmas, situasi di Kabupaten Kepulauan Aru aman dan lancar.