Polsubsektor Aru Tengah Polres Kepulauan Aru Polda Maluku Timur melaksanakan apel pagi secara rutin yang bertempat di depan Mapolsek Aru Tengah Timur (Koijabi). Apel pagi ini dipimpin langsung oleh Ipda Penma yang menjabat sebagai Kapolsubsektor Aru Tengah Timur (Selasa/16/06/2020).

Pelaksanaan apel pagi ini dimulai pukul 07.00 Wit. Pada arahan apel pagi ini, Ipda Penma menyampaikan arahan kepada personil yaitu selalu melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab, berikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat. Polri merupakan mitra masyarakat dimana Polri harus mendekatkan diri kepada masyarakat.

Dimasa pandemi ini ingatkan selalu warga maupun keluarga untuk selalu mengikuti protokol kesehatan. Pelaksanaan apel pagi ini bertujuan untuk mengecek kondisi personil serta pelaksanaan tugas yang akan dilaksanakan. Hingga saat ini situasi dan kondisi di Wilayah hukum Polsubsektor Aru Tengah Timur aman dan damai.