tribratanews.polresaru.com- Senin/13/04/2020 Dalam pencegahan Covid-19 di Kabupaten Kepulauan Aru banyak hal yang sudah dilakukan oleh Polres Kepulauan Aru, mulai dari pemnyemprotan disinfektan, kerja bakti pembersihan tempat ibadah, pembagian masker, memberikan himbauan serta sosialisasi tentang pencegahan penularan covid-19, Pemasangan Spanduk maupun Baliho.
Untuk saat ini di Kabupaten Kepulauan Aru belum ada yang menderita atau terjangkit Covid-19 ini, untuk mencegah pencegahan Covid-19 Polres Kepulauan Aru sangat berperan aktif dalam penanggulangan maupun pencegahan. Kali ini Polres Kepulauan Aru membagikan browsur yang berisikan himbauan Kapolres Kepulauan Aru dalam rangka meningatkan kepada warga masyarakat yang ada di Kabupaten Kepulauan Aru agar untuk jangan melaksanakan mudik dimana bulan ini masyarakat Muslim yang ada di Kabupaten Kepulauan Aru akan menyambut Bulan Suci Ramadhan.
Menyambut Bulan Suci Ramadhan biasanya disambut dengan banyaknya warga yang melakukan mudik agar bisa berkumpul dengan keluarga di kampung halaman, namun saat ini kita sedang mengalami pandemi Covid-19, sebagian besar wilayah di Indonesia terjangkit terjangkit Covid-19, Jadi dihimbau kepada masyarakat agar jangan melaksanakan mudik untuk saat ini untuk mencegah penularan Covid-19, Silaturahmi dengan keluarga lebih baik melalui media sosail yaitu Video Call karena tidak akan mengurangi nilai silaturahmi, ujar Kapolres Kepulauan Aru AKBP EKO BUDIARTO, S.I.K.