Polsek Aru Tengah Timur Lakukan Pengamanan Saat Ujian Sekolah Tingkat SMA

0
67

https://tribratanews.polresaru.com- Polda Maluku- Polres Kepulauan Aru- Dalam memberikan rasa aman dan lancar agar pelaksanaan ujian sekolah tingkat SMA, Kanit Sabhara Polsek Aru Tengah Timur Bripka Habel Salawono bersama Bhabinkamtibmas Polsek Aru Tengah Timur Briptu Setiya Setiawan melaksanakan pengamanan Ujian Sekolah pada SMA negeri 7 Koijabi, Kecamatan Aru Tengah Timur, Kabupaten Kepulauan Aru.

Bripka Habel menuturkan materi Yang diujikan hari ini yaitu mata bpelajaran Sosiologi oleh Guru pengawas Bapak Ode Leisubun S.pd dan Ibu R. Wolantery S.pd, Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan Guru oleh pengawas Bapak L. Batsira S.E dan Ibu Y. Lawalata S.pd

Sesuai dengan data yang diperoleh siswa yang mengikuti Ujian Sekolah berjumlah 7 siswa. Sebelum pelaksanaan ujian di laksanakan Briptu Setiya memberikan himbauan protokol kesehatan dan tidak lupa saat mau masuk ruang kelas para murid di wajibkan menggunakan masker.

Bripka Habel menambahkan pengamanan ini dilakukan dalam rangka memberikan rasa aman guna mencegah adanya gangguan kamtibmas dan para murid dapat konsentrasi penuh dalam mengisi jawaban saat Ujian Sekolah yang sementara dilaksanakan.