tribratanews.polresaru.com-Kapolres Kepulauan Aru AKBP EKO BUDIARTO, S.I.K mendampingi Kepala basarnas Ambon yang berkunjung ke Kabupaten Kepulauan Aru pada hari Selasa (17/03/2020) dalam rangka pencarian KM. Sanjaya 33 yang tenggelam di Perairan Pulau Trangan Desa Rebi Kecamatan Aru Selatan Utara Kabupaten Kepulauan Aru.
Kepala Basarnas Ambon bersama dengan Kapolres Kepulauan Aru dan Komandan Lanal Aru melaksanakan rapat terbatas bersama dengan Bupati Kepulauan Aru bertempat di ruang kerja Bupati Kepulauan Aru membahas tentang pencarian ABK KM. Sanjaya 33 yang tenggelam di Laut Aru. Dalam rapat tersebut Kepala Basarnas Ambon menyampaikan bahwa mengingat alat utama terbatas dikarenakan alut basarnas yang dimiliki mengalami trobel mesin sehingga masih dalam perbaikan , maka dari itu yang akan digunakan alut yang tersedia di Kabupaten Kepulauan Aru.
Dalam rapat tersebut Kapolres Kepulauan Aru menjelasakn bahwa dalam pencarian KM. Sanjaya 33 yang tenggelam Polres Kepulauan Aru Polda Maluku sudah melakukan pecarian bersama-sama dengan stakeholder terkait dan Polres Kepulauan Aru sudah mempersiapkan segala sesatu untuk kelancaran pencarian KM. Sanjaya 33.